Destinasi Wisata Selama Libur Lebaran di Sekitar Kota Salatiga - Kompas.com - KOMPAS.com
Destinasi Wisata Selama Libur Lebaran di Sekitar Kota Salatiga - Kompas.com - KOMPAS.com
Salatiga menawarkan sejumlah tempat wisata yang bisa menjadi tujuan selama libur Lebaran 2022. Halaman all

Destinasi Wisata Selama Libur Lebaran di Sekitar Kota Salatiga

KOMPAS.com - Kota Salatiga merupakan salah satu kota di Jawa Tengah yang berada di antara Kabupaten Semarang dan Kota Boyolali.

Salatiga menawarkan sejumlah tempat wisata yang bisa menjadi tujuan berlibur selama libur Lebaran 2022.

Sebelumnya, pemerintah telah membolehkan masyarakat untuk melaksanakan mudik Lebaran di tengah pandemi Covid-19. Menindaklanjuti perizinan mudik tersebut, pemerintah mengeluarkan penetapan cuti bersama Lebaran 2022.

Dengan adanya penetapan cuti bersama ini, pemudik bisa berjumpa dengan kerabat jauh dan menghabiskan waktu bersama.

Tak jarang, momen libur lebaran digunakan untuk berjalan-jalan dengan keluarga besar mengunjungi destinasi wisata di sejumlah kota, salah satunya wisata di Kota Salatiga.

Baca juga: Sejarah Perjanjian Salatiga 17 Maret 1757: Tanah Mataram Terbagi Jadi 3 Kekuasaan

Dilansir dari Jatengprov.id, terdapat beberapa destinasi wisata di Kota Salatiga yang bisa dikunjungi selama libur Lebaran 2022, di antaranya:

Agrowisata Salib Putih merupakan destinasi berupa agrowisata yang terletak di Jl. Hasanudin Km. 4 (Salatiga - Kopeng).

Tempat wisata ini menawarkan pemandangan indah dan udara segar dari perkebunan yang ada di sekitarnya.

Sejumlah fasilitas juga tersedia di destinasi wisata ini, di antaranya jogging track, area outbound, perkebunan, peternakan, camping ground, restoran, dan ruang pertemuan yang dapat digunakan untuk kegiatan indoor.

Destinasi wisata Agrowisata Salib Putih ini tidak memberlakukan tiket masuk. Namun, apabila pengunjung hendak merasakan atmosfer bermalam di tempat wisata ini, pengunjung bisa membeli paket wisata.

Harga paket wisata Agrowisata Salib Putih:

Baca juga: Warga Salatiga Terjangkit Japanese Encephalitis, Penyakit Apa Itu?

Desa Wisata Tingkir Lor merupakan salah satu tempat wisata di Salatiga yang menawarkan panorama gunung dan persawahan yang asri.

Lokasi desa wisata Tingkir Lor ini hanya 300 meter di sisi barat pintu keluar Tol Salatiga.

Pengunjung dapat mencoba paket wisata bersepeda dengan suasana pedesaan yang asri dan sejuk.

Bagi pengunjung yang hendak bersepeda di tempat wisata ini bisa melakukan pemesanan paket gowes di sini.

Kendati demikian, dilansir dari laman media sosial instagramnya, Desa wisata Tingkir Lor menginformasikan tidak beroperasi selama 2 April-14 Mei 2022.

Baca juga: Viral Salam dari Binjai, Bocah di Lamongan dan Salatiga Rusak Pohon Pisang Warga

Wali Kota Salatiga Yuliyanto dan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Salatiga Valentino T. Haribowo mengunjungi Pemandian KalitamanKOMPAS.com/Dian Ade Permana Wali Kota Salatiga Yuliyanto dan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Salatiga Valentino T. Haribowo mengunjungi Pemandian KalitamanPemandian Kalitaman merupakan tempat wisata pemandian yang airnya bersumber dari mata air alami sehingga bersuasana segar.

Pemandian ini dibangun pada masa kolonial Belanda tepatnya tahun 1928. Saat itu, warga menyebutnya dengan Badplaats Kalitaman.

Uniknya, sumber air ini muncul dari beberapa lubang di dasar kolam. Pemandian Kalitaman juga dilengkapi dengan kolam yang cocok untuk olahraga renang.

Harga tiket masuk di pemandian Kalitaman hanya Rp 5.000/orang.

Kendati demikian, harga tersebut bisa berubah-ubah sehingga pengunjung perlu memastikan kepada petugas.

Baca juga: Mengenal Gunung Telomoyo yang Jadi Pusat Sesar Rentetan Gempa Salatiga

Sumber Air SenjoyoShutterstock Sumber Air SenjoyoSumber Air Senjoyo merupakan tempat wisata pemandian yang menawarkan kesejukan dan kesegaran air yang bening serta terjaga kebersihannya.

Lokasi tempat wisata ini berada di salah satu desa di ujung Kota Salatiga, tepatnya di Jalan Senjoyo IV, Desa Tegalwaton, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang.

Apabila dari pusat kota, tempat wisata ini bisa ditempuh dalam waktu sekitar 20 menit. Akses jalannya juga relatif mulus dengan suasana asri dari pepohonan berukuran besar.

Tak hanya menawarkan sumber mata air yang jernih, di sana pengunjung juga bisa menjumpai berbagai situs bebatuan berelief peninggalan kuno.

Konon, pemandian tersebut merupakan pemandian yang dulunya digunakan oleh para raja-raja yang memerintah wilayah tersebut.

Berdasarkan legenda, Mas Karebet atau Joko Tingkir pernah bertapa di mata air Senjoyo. Joko Tingkir merupakan penguasa Kesultanan Pajang dengan gelar Sultan Hadiwijoyo.

Adapun harga tiket masuk wisata Sumber Air Senjoyo berkisar antara RP 5.000-Rp10.000/orang.

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Kunjungi kanal-kanal Sonora.id

Motivasi

Fengshui

Tips Bisnis

Kesehatan

Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Comments

https://galeriwisata.id/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!